Video dokumenter ialah sebuah karya berupa video berdurasi yang berisi rekaman tentang kenyataan, fakta, dan realita dari sebuah kejadian dan peristiwa. Seiring berjalannya waktu, diketahui jenis video dokumenter ini ada beragam. Untuk penjelasan lebih lengkapnya, simak pembahasan berikut ini sampai akhir ya!
Pengertian Video Dokumenter
Seperti yang dikatakan sebelumnya, video dokumenter ini merupakan salah satu karya yang dibuat dengan cara direkam, berisi tentang rekaman yang senyatanya ada, fakta, dan realita dari sebuah kejadian. Video dokumenter ini kerap lebih dikatakan dengan istilah film dokumenter, yang dilihat sebagai interpretasi kreatif akan aktualitas dan realitas.
Video dokumenter ini kerap menjadi sebuah media yang cocok untuk mengangkat persoalan yang telah terjadi di masa lalu. Dokumenter sendiri hadir dari sebuah apresiasi akan adegan yang disusun melalui indera penglihatan, dari suatu sudut pandang, serta suara dari sutradara.
Jenis Video Dokumenter
Seiring dengan berjalannya waktu, video dokumenter atau film dokumenter ini mengalami sebuah perkembangan yang cukup luas. Dengan adanya perkembangan ini membuat video dokumenter terbagi menjadi beberapa jenis, yakni :
1. Laporan Perjalanan
Yang pertama ada jenis video dokumenter laporan perjalanan, jenis ini juga mempunyai sebutan lain seperti travel film, travelogue, adventure film, dan lainnya. Video dokumenter ini bisa dikatakan sebagai sebuah dokumentasi antropologi dari ahli etnografi dan etnologi.
Dokumenter jeni ini juga seiring dengan berjalannya waktu mengalami sebuah perkembangan yang menghadirkan beragam dokumenter Laporan perjalanan dengan gaya yang lebih disukai masyarakat.
2. Sejarah
Kedua ada jenis video dokumenter sejarah, yang mana merupakan salah satu video dokumenter yang cukup sulit untuk dibuat. Hal tersebut karena sejarah yang selalu bergantung pada sebuah referensi kejadian sebagai patokan dan juga keakuratan data, oleh karena itu seorang sutradara perlu sebisa mungkin meminimalisir kesalahan sampai tidak ada sebuah kesalahan sama sekali dalam memberikan sebuah informasi melalui video dokumenter tersebut.
3. Nostalgia
Jenis video dokumenter nostalgia ini hampir mirip dengan jenis dokumenter sejarah, video dokumenter nostalgia juga menyajikan sebuah cerita dari masa lalu. Akan tetapi, dalam video dokumenter jenis ini lebih menekankan pada napak tilas dari sebuah peristiwa seseorang atau banyak orang.
4. Investigasi
Jenis video dokumenter investigasi lebih berkaitan dengan investigasi jurnalistik. Video dokumenter ini kerap dipakai untuk mengetahui sebuah kejadian lebih dalam. Kejadian atau peristiwa investigasi berupa jaringan pengedar narkoba, korupsi, penanganan bencana, pencucian uang, dan lainnya.
5. Biografi
Video dokumentasi biografi ini menyajikan sebuah kisah dari seorang tokoh yang dikenal oleh masyarakat luas. Pada dasarnya, tokoh yang dipilih mempunyai suatu kehebatan, keunikan, serta hal lainnya yang menarik untuk diceritakan kembali. Video dokumenter biografi ini secara umum dibagi menjadi beberapa jenis, yakni :
- Potret, yakni menyajikan cerita seorang tokoh dari sudut pandang kemanusiaannya.
- Biografi, yakni menyajikan cerita seorang tokoh yang berdasar dari kronologinya semasa hidup, awal lahirnya, puncak suksesnya, hingga akhir hayatnya.
- Profil, yakni membahas aspek positif dari seorang tokoh yang kisahnya disajikan di dalam video dokumenter.
6. Ilmu Pengetahuan
Ada pula jenis video dokumenter ilmu pengetahuan, yang memiliki tujuan utama untuk menyampaikan suatu ilmu dengan lebih menarik, sehingga bisa mudah dimengerti oleh yang menikmati video tersebut, ada beberapa jenis video dokumenter ilmu pengetahuan yakni :
- Dokumenter sains
- Dokumenter instruksional
7. Dokumenter Drama
Video dokumenter drama ialah sebuah penafsiran ulang dari kejadian asli yang cenderung melalui sebuah rekonstruksi seperti latar tempat dan juga tokoh yang dibuat semirip mungkin dengan yang asli.
8. Musik
Video dokumenter music pertama dibuat oleh Donn Alan Pannebaker yang menyajikan dokumentasi dari sebuah pertunjukan music, yang kemudian video dokumenter pertunjukan music mulai sering dibuat sejak dari tahun 1980.
9. Buku Harian
Jenis video dokumenter buku harian ini dibuat berdasarkan catatan perjalanan kehidupan seseorang. Sudut pandang yang digunakan ialah sudut pandang subjektif sebab berkaitan dengan apa yang dirasakan oleh tokoh di lingkungan tersebut. Alur yang ada merupakan mengikuti kronologis dari tokoh serta banyak menggunakan banyak narasi dibanding dengan dialog.
10. Association Picture Story
Lalu jenis video dokumenter satu ini merupakan video dengan isi gambar-gambar yang tidak ada hubungannya, tetapi disatukan dengan proses penyutingan, sehingga bisa memunculkan makna baru yang kemudian akan diangkat dalam benak penonton. Umumnya video dokumenter ini dipengaruhi oleh film eksperimental.
Banyaknya kebutuhan jasa dokumentasi, kini hadir jasa dokumentasi video jogja yang bermanfaat dan sangat membantu dalam menghasilkan video dokumentasi berkualitas. Selain itu, jasa dokumentasi video jogja juga memberikan pelayanan yang terbaik dengan tim yang profesional dalam bidangnya.